Jumat, 10 Juni 2011

Gajah Mati Meninggalkan Gading, Harimau Mati Meninggalkan Belang

Alkisah, ada seorang anak muda yang hidup di sebuah pedesaan. Keseharian anak muda ini adalah membantu ibunya bertani. Berkat didikan orang tuanya, anak muda ini selalu berbakti dan berbudi luhur serta menjadi teladan bagi anak - anak lainnya di desa tersebut. Baginya "hidup adalah mencari keridho-an orang tua agar supaya Allah SWT juga meridhoi dan selalu diberi petunjuk dalam menjalani kehidupan ini. Hingga suatu ketika dia di panggil Sang Khalik. dan meninggalkan kehidupan yang fana ini.
Hingga berpuluh-puluh tahun namanya selalu dikenang oleh penduduk desa tersebut. Sebagai seorang anak muda yang berhati mulia.
Sahabat blogger yang baik. tidak ada yang kekal didunia yang fana ini. Dunia adalah tempat kita bercocok tanam, dan akhirat adalah masa panen kita. apa yang kita tanam pastilah akan kita tuai hasilnya. kalau kita menanam kebaikan, maka kita juga akan memetik hasil dari kebaikan tersebut. Begitu juga sebaliknya kalau keburukan yang kita tanam maka hasilnya pasti keburukan.
Seperti kata pepatah: Gajah mati meninggalkan gading, Harimau mati meninggalkan belang, manusia mati meninggalkan nama
Seorang manusia terutama diingat jasa-jasanya atau kesalahan-kesalahanya
Perbuatanya ini, baik maupun buruk akan tetap dikenal meskipun seseorang sudah tiada lagi.
Maka selama nyawa masih dikandung badan, mari kita berbuat kebaikan yang akan mengantar kita ke surga yang telah ALLAH SWT janjikan bagi orang-orang yang berbuat kebajikan.

Semoga bermanfaat....

"Ilmu Laksana Binatang Buruan dan Tali Pengekangnya adalah Pena dan Tinta, Ikatlah Binatang Buruanmu dengan Tali yang Kokoh (Imam Syafi'i" Dengan Menulis Blog Berarti Kita Mengikat Pengetahuan Kita agar Tidak Tercerai Berai, dan Membagi Pengalaman Kita untuk Dikritisi oleh Pembaca (Penulis)

Berlangganan via RSS Feed

Anda Ingin artikel seperti ini langsung ke Email anda Silahkan masukkan alamat Email anda Untuk Berlangganan :

Enter your email address:

Buka email anda & klik link konfirmasi berlangganannya FeedBurner

KIRIM SMS GRATIS


Make Widget

Design by Free Wordpress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Templates